PROFESI DAN STANDAR AUDIT INTERNAL (PSAI)

Kelangsungan organisasi ditengah turbulensi bisnis sebagai akibat gejolak global ekonomi sekarang ini, mengakibatkan manajemen harus bekerja ekstra dalam mengelola organisasi. Untuk mengatasi kondisi ini manajemen dapat memanfaatkan peran audit internal untuk membantu di dalam memberikan solusi atau dengan segera dapat memberikan informasi yang akurat dan obyektif sehingga pengambilan keputusan yang dibuat lebih akurat sehingga dapat meraih peluang yang ada. Namun untuk mendapatkan auditor yang handal dan berintegritas tidaklah mudah karena harus memenuhi persyaratan-persyaratan yang dapat diterima dan diakui secara global dan jelas acuannya. Disamping itu, agar auditor dapat dipercaya dalam melaksanakan aktivitasnya, harus ada aturan-aturan yang mengatur perilaku auditor sehingga dapat memberikan nilai tambah bagi organisasi.

Dasar berpijak agar kualitas dan prilaku auditor dapat dihandalkan, semua itu terdapat didalam standard dan kode etik profesi audit internal. Saat ini, standard audit internal yang berlaku secara universal standard audit ini dikenal dengan International Professional Practice Framework (IPPF). Dengan latar belakang alasan ini, perlu bagi setiap orang yang menjalankan peran sebagai auditor internal di organisasi untuk mengetahui dan memahami, serta memastikan bahwa aktivitas yang dilakukan sudah berlandaskan kepada pedoman dan aturan perilaku yang telah ditentukan sehingga dapat dipertanggungjawabkan dan mempunyai nilai tambah bagi organisasi.

Dengan adanya standar audit internal yang baru, struktur materi workshop terkait dengan pembahasan mengenai standar dan kode etik audit internal mengacu kepada Global Internal Audit Standard. Dengan latar belakang alasan ini, perlu bagi setiap orang yang menjalankan peran sebagai auditor internal di organisasi untuk mengetahui dan memahami, serta memastikan bahwa aktivitas yang dilakukan sudah berlandaskan kepada pedoman dan aturan perilaku yang telah ditentukan sehingga aktivitas audit internal dapat dipertanggungjawabkan dan mempunyai nilai tambah bagi organisasi.

TUJUAN DAN SASARAN PROGRAM WORKSHOP

  • Memberikan pemahaman kepada peserta mengenai persyaratan minimal praktik-praktik audit internal sesuai standar dan kode etik profesi audit internal yang berlaku.
  • Memberikan kerangka dasar yang konsisten kepada peserta agar dapat memahami dalam mengevaluasi kegiatan dan kinerja unit audit internal maupun individu auditor internal.
  • Sebagai sarana bagi organisasi dalam memahami peran, ruang lingkup, dan tujuan audit internal.
  • Meningkatkan praktik audit internal dalam organisasi.
  • Memberikan kerangka agar peserta dapat melaksanakan dan mengembangkan aktivitas audit internal dalam meningkatkan kinerja kegiatan organisasi.
  • Memberikan prinsip-prinsip dasar praktik terbaik audit internal yang seharusnya