Search

AUDIT INTERNAL DI MASA NEW NORMAL

Setelah sekian banyak disrupsi, barangkali pandemi COVID-19 adalah mega disrupsi yang terjadi di abad ini. Pandemi COVID-19 menyebar dengan kecepatan, jangkauan, dan dampak yang luar biasa. Hampir semua aspek kehidupan kita terdampak oleh pandemi, baik di bidang kesehatan, ekonomi, juga sosial. Lebih dari itu, COVID-19 merupakan krisis kemanusiaan global. Seperti halnya krisis di masa lalu – black death pada abad ke-14 dan pandemi flu global 1918 – COVID-19 akan menata ulang peradaban dunia. Sejumlah pakar memprediksi krisis kali ini akan memberikan dampak jangka panjang yang mengubah struktur perekonomian dan sosial secara permanen.

Bagi dunia usaha, COVID-19 membawa dampak yang bervariasi. Beberapa bisnis mengalami booming di masa pandemi (antara lain asuransi kesehatan, e-commerce, telekomunikasi dan transportasi online). Sementara sebagian lainnya mengalami keterpurukan, seperti pariwisata dan perhotelan, ritel, restoran, dan entertainment. Yang pasti, pandemi telah secara dramatis menurunkan aktivitas bisnis dan ekonomi semua negara dan membawa perekonomian global ke jurang resesi. Semua perusahaan punya tantangan yang sama: bagaimana bertahan lalu keluar dari krisis, dan kembali bertumbuh.

Di masa krisis ini, semua perusahaan/organisasi menghadapi beragam ketidakpastian, diantaranya terkait penyebaran COVID-19, efektivitas layanan kesehatan, maupun dampak di bidang ekonomi dan sosial. Tidak ada pengalaman masa lalu yang bisa kita pelajari dari crisis like no other ini. Pemimpin organisasi harus bertindak cepat dan taktis. Organisasi perlu mengkalibrasi ulang model bisnis dan operasional untuk mengakomodasi ketidakpastian yang tinggi. Peran auditor internal dalam kerangka assurance, advice, dan anticipate menjadi hal yang sangat dibutuhkan oleh organisasi.